MALUTINDO.News, SANANA-Kapolres Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara, AKBP. Kodrat Moh. Hartanto, pimpin upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Wakapolres, Kabag OPS, Kasat Narkoba dan Kapolsek Sulabesi Barat, bertempat di halaman depan Polres, Kamis (20/2/25).
Rotasi dan mutasi jabatan 4 perwira Polres Kepsul itu tercantum dalam Surat Telegram (TR) Kapolda Malut Nomor : ST/ 55 /II/KEP ./2025/RO SDM.
Berikut jabatan lama dan jabatan baru 4 Perwira yang di rotasi dan mutasi:
Kompol Saiful Egal, S.AP Jabatan lama Wakapolres Kepulauan Sula, Jabatan baru Wakapolres Halmahera Utara. Kompol Arsad Ali Noh, S.H , Jabatan lama Kabag REN Polres Halmahera Selatan, Jabatan baru Wakapolres Kepulauan Sula.
Kompol Kurniawi H.Barmawi, S.I.K Jabatan lama Kabag OPS Polres Kepulauan Sula, Jabatan baru Wakapolres Ternate. Kompol Musliadi. M, S.H Jabatan lama Kasubag RENMIN DITSAMAPTA Polda Malut, Jabatan baru Kabag OPS Polres Kepulauan Sula.
IPDA Tomi Faldin Jabatan lama PS. Kasat Resnarkoba Polres Kepulauan Sula, Jabatan baru PAMIN 7 SUBBAG RENMIN DITBINMAS Polda Malut. IPTU Wawan Lauwanto, S.H Jabatan lama PS.Kapolsek Gane Timur, Polres Halmahera Selatan, Jabatan baru Kasat Resnarkoba Polres Kepulauan Sula.
IPTU Ikbal Umanailo, S.H Jabatan lama Kapolsek Sulabesi Barat, Jabatan baru PS.Kasi Propam Polres Kepulauan Sula. IPTU Gunawan Ipa, S.H., M.H Jabatan lama KAURBIN OPSNAL SAT Polairud Polres Kepulauan Sula, Jabatan baru Kapolsek Sulabesi Barat.
Kapolres Kepsul AKBP. Kodrat Moh. Hartanto dalam pembacaan amanat nya, mengatakan saya atas nama Pimpinan Polres Kepulauan Sula mengucapkan selamat datang dan selamat atas kepercayaan yang diberikan Pimpinan Polri kepada saudara untuk mengemban tugas yang baru di Polres Kepulauan Sula.
“Saya yakin dan percaya, dengan bekal pengelaman yang telah saudara miliki pada penugasan jabatan sebelumnya, saudara akan mampu melaksanakan tugas dengan baik sesuai harapan Polri dan harapan masyarakat.
Sementara untuk pejabat lama, terimakasi atas kinerja saudara selama ini, semoga ditempat tugas yang baru saudara dapat lebih baik lagi bagi organisasi Polri dan masyarakat.
“Perlu diketahui bersama bahwa mutasi jabatan merupakan hal yang biasa dilakukan dilingkungan organisasi Polri yang bertujuan untuk menjaga dinamika operasional dan penyegaran proses manajerial organisasi,”ucapnya.
Selain itu, saya tekankan kepada pejabat yang baru, yakni Wakapolres Kepulauan Sula, saya sangat berharap kepada saudara untuk dapat membantu saya selaku Kapolres Kepulauan Sula dalam melaksanakan tugas dengan mengawasi, mengendalikan, mengkoordinir pelaksanaan tugas seluruh satuan organisasi Polres, serta memimpin Polres dalam batas kewenangan nya.
Penulis : Ekhy Drakel
Editor : Redaksi
Sumber Berita : Pantauan